4 Tips Memilih Air Purifier Mobil

4 Tips Memilih Air Purifier Mobil

4 Tips Memilih Air Purifier Mobil

Air purifier adalah alat untuk menjernihkan udara. Alat tersebut kini juga hadir dengan banyak tipe, termasuk tipe yang dapat digunakan di dalam mobil. Dengan begitu, udara di dalam mobil Auto Family akan tetap bersih, segar, dan bebas bau tak sedap. Terdapat banyak varian air purifier untuk digunakan di dalam mobil, tetapi mana yang terbaik untuk Auto Family, ya? Agar lebih jelas, simaklah poin-poin berikut ini supaya Auto Family tidak salah pilih.

Pilih tipe penghasil ion untuk membasmi bakteri dan bau tidak sedap

Secara umum, terdapat 2 tipe air purifier untuk di dalam mobil. Tipe pertama adalah air purifier yang menguraikan jamur serta bau tak sedap dengan menggunakan ion untuk membersihkan udara. Sementara itu, tipe kedua adalah air purifier yang menggunakan filter untuk menangkap dan menyingkirkan berbagai polutan di udara. Di antara kedua tipe tersebut, air purifier penghasil ion lebih efektif untuk menghilangkan bau tak sedap, misalnya bau rokok. Bahkan, tidak hanya bau tak sedap, jamur dan bakteri yang terdapat di udara juga bisa ditumpas melalui ion yang dihasilkannya. Bila Auto Family membutuhkan air purifier untuk menghilangkan bau tak sedap, jamur, dan bakteri, tipe penghasil ion lebih direkomendasikan.

BACA JUGA : Begitu Masuk Mobil Dilarang Langsung Nyalakan AC

Pilih tipe filter untuk menyingkirkan berbagai polutan di udara

Banyak orang menggunakan air purifier untuk menyingkirkan berbagai partikel dan polutan di udara, misalnya serbuk sari dan partikel PM 2.5 (particulate matter 2.5). Air purifier tipe filter adalah pilihan tepat untuk melakukan hal tersebut. Penting untuk diingat, kemampuan tipe ini dalam menyingkirkan polutan tergantung pada performa filter yang digunakan. Filter HEPA (High Efficiency Particulate Air Filter) dikenal sebagai filter dengan performa mumpuni yang dapat menyingkirkan bahkan partikel yang sangat kecil di udara. Filter HEPA mampu melindungi Auto Family dari 99,97% partikel berukuran 0,0003 mm sehingga air purifier yang dilengkapi filter tersebut bisa dikatakan memiliki kemampuan sangat baik dalam melindungi dari berbagai polutan berbahaya di udara.

BACA JUGA :  TOYOTA SPEKTAKULER Auto Car Information Complete PANDEGLANG

Pilih berdasarkan cara pemasangannya

Sebelum memutuskan untuk membeli air purifier, Auto Family juga harus mengetahui cara pemasangan produk tersebut. Kebanyakan produk air purifier dapat Auto Family pasangkan langsung ke soket rokok atau AC di mobil Auto Family. Meski mudah dipasang, kekurangannya adalah Auto Family tidak bisa memilih tempat lain untuk memasangnya. Kemudian, ada juga air purifier stasioner yang dapat Auto Family pasang di lokasi mana pun sesuai kebutuhan Auto Family. Namun, Auto Family harus memasangnya secara vertikal atau horizontal sehingga tidak dapat dikatakan Auto Family bebas sepenuhnya dalam memasang. Bila Auto Family mau, Auto Family juga dapat memilih produk yang bisa diletakkan di dalam cup holder dan dapat dilepas-pasang dengan mudah. Air purifier seperti ini sangat mudah dibawa dan cocok untuk Auto Family yang ingin menggunakan air purifier tidak hanya di mobil, tetapi juga di kantor atau tempat tinggal Auto Family.

BACA JUGA : FESTIVAL TOYOTA Auto Car Information Complete PANDEGLANG

Pilih berdasarkan power supply-nya

Saat ini, kebanyakan air purifier untuk di mobil adalah tipe yang power supply-nya berasal dari soket rokok. Namun, bila ternyata soket rokok tersebut rusak atau bermasalah, Auto Family jadi tidak bisa menggunakan air purifier tersebut. Karena itu, bila di mobil Auto Family terdapat port micro USB, Auto Family juga bisa memilih produk yang power supply-nya berasal dari port micro USB. Sebenarnya ada juga air purifier untuk di mobil yang power supply-nya berasal dari solar cell. Meski air purifier tersebut tidak membutuhkan soket rokok dan port micro USB, alat tersebut sangat tergantung pada cuaca sehingga bisa saja terasa kurang fungsional. Selain itu, air purifier yang power supply-nya berasal dari solar cell juga masih jarang ditemukan di Indonesia.

Lakukan perawatan berkala setiap 6 bulan atau 10.000 km sekali agar kendaraan selalu dalam kondisi yang prima hanya di Auto Car Information Complete Pandeglang.

(Arif Krisna K)

Auto Car Information Complete

Komentar